GELIAT LITERASI PESANTREN, PARABEK UNDANG REDAKTUR HARIAN UMUM RAKYAT SUMBAR DALAM PELATIHAN REDAKTUR MAJALAH

بِسْــــــــــــــــــمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ

Menyeriusi penerbitan Majalah Al-Bayan, Pondok Pesantren Sumatera Thawalib Parabek Bukittinggi Agam secara rutin mengadakan pelatihan bagi redaktur majalah khususnya angkatan ke-2 yang baru saja dilantik Oktober 2021 silam.

Pada pelatihan ketiga ini, Pondok Pesantren Sumatera Thawalib Parabek Bukittinggi Agam mengundang Ubai Dillah Al Anshori sebagai pemateri. Pak Ubai merupakan redaktur Harian Umum Rakyat Sumbar sekaligus sastrawan yang telah menerbitkan beberapa buku. Bersama Pak Ubai juga ikut hadir Pak Ferry, founder Komunitas Akar Kata.

Menarget pada kemampuan liputan dan wawancara, pematerian selama 2 jam digelar di Display Lantai 3 Kampus 1 Parabek. Peserta yang ikut dikhususkan bagi para redaktur majalah dengan tujuan agar peserta dapat terbina secara lebih fokus dan mendalam.

“Kita berharap para santri dapat belajar langsung dari praktisi di lapangan. Besar harapan dengan pelatihan ini para santri dapat termotivasi dan memiliki bayangan akan proses liputan dan wawancara dalam majalah,” ucap Ustazah Matahari, pembina redaktur Majalah Al-Bayan periode 2021-2022.

Terdapat tiga poin utama dalam pematerian ini yaitu urgensi liputan dan wawancara dalam majalah, teknis liputan dan wawancara, serta menulis hasil liputan dan wawancara. Kegiatan yang dimoderatori oleh Amy Mastura, anggota Jurnalistik dan Media BEM Ma’had Aly ini berlangsung dengan baik. Para peserta tampak antusias mengikuti setiap sesi.