بِسْــــــــــــــــــمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ
Setelah kurang lebih dua minggu para santri kelas 5 Pondok Pesantren Sumatera Thawalib Parabek Bukittinggi Agam melaksanakan program Khidamtul Ummah, pada Kamis 17 Maret 2022 kegiatan ini mencapai puncaknya.
Biasanya, Tabligh Akbar pada Khidmatul Ummah dilaksanakan terpusat di satu tempat. Akan tetapi, Puncak Khidamtul Ummah di Koto XI Tarusan dilaksanakan di tiga tempat dikarenakan luasnya kanagarian di Kecamatan Koto XI Tarusan. Tabligh Akbar dilaksanakan di 3 titik dikecamatan Tarusan.
Titik ke-1 dilaksanakan di Nagari Pulau Karam di Masjid Almukaramah dengan ceramah yang disampaikan Buya Drs. H. Zulfahmi. Juga dilaksanakan pengenalan Syekh Al Azhar, Syekh Ali Abdurrabbuh. Dalam kesempatan ini turut hadir Plt. Pengasuh Pondok, Ustadzah Nofitri S. Ag, M. Pd, beserta rombongan dari Parabek, wali nagari, dan tokoh masyarakat Nagari Pulau Karam.
Titik ke-2 dilaksanaakn di Nagari Kampung Baru Koto nan Ampek kecamatan Koto XI Tarusan diisi oleh Buya Deswandi dan dihadiri perangkat nagari dan beserta rombongan dari Parabek. Sedangkan pada titik ke-3, dilaksanakan di Nagarai Siguntur Muda Masjid Raya Siguntur diisi oleh Ustadz Habibi Lc dan juga dihadiri walui nagari beserta perangkat dan rombongan dari Parabek.
Dalam salah satu sambutan, tokoh masyarakat Koto XI Tarusan Pesisir Selatan mengatakan bahwa kedatangan para santri dari Parabek sangat berkesan bagi masyarakat. Mereka berharap agar kegiatan ini bisa diperpanjang dan dilaksanakan kembali di Koto XI Tarusan untuk waktu-waktu yang akan datang.
Tabligh Akbar ini merupakan kegiatan yang paling ditunggu dalam Khidmatul Ummah. Dihadiri ratusan jemaah dan tokoh masyarakat, Tabligh Akbar berlangsung meriah. Guru-guru senior beserta pimpinan Parabek datang untuk melihat silaturrahmi yang telah dibangun oleh para santri dengan masyarakat. Selain itu, pada Tabligh Akbar Khidmatul Ummah ini pula para santri yang terpisah kelompok dapat berjumpa dan mengangkat kegiatan gabungan. Tabligh Akbar juga menjadi tanda berakhirnya program Khidmatul Ummah.
Sebanyak 23 kelompok santri disebar di seluruh nagari di Kecamatan Koto XI Tarusan, Pesisir Selatan. Di kanagarian masing-masing, santri didorong untuk dapat mengajar di SD dan MDA sebagai bentuk pengaplikasian ilmu di Parabek. selain itu, para santri juga aktif menyemarakkan masjid lewat kegiatan kultum, salat berjamaah, dan perlombaan-perlombaan. Dijadwalkan pada 20 Maret 2022, para santri akan kembali ke Pondok Pesantren Sumatera Thawalib Parabek Bukittinggi Agam.