REFRESHING JELANG PENILAIAN AKHIR SEMESTER, SANTRI ASRAMA PUTRI BANGKAWEH RIHLAH KE HARAU PAYAKUMBUH

بِسْــــــــــــــــــمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ

Santri putri Madrasah Tsanawiyah Pondok Pesantren Sumatera Thawalib Parabek Bukittinggi Agam yang berasrama di Bangkaweh ikuti kegiatan rihlah (Jumat, 26 November 2021).

Rihlah ini diadakan oleh Unit Asrama Putri yakninya berupa turunan program kerja yang berada di bawah naungan Koordinator Kedisiplinan dan Ekstrakurikuler. Rihlah ke Kampung Sarosah, Harau, Payakumbuh ini diikuti oleh 247 orang santri yang terdiri dari santri kelas 1 dan kelas 2. Kegiatan didampingi langsung oleh Kepala Asrama Putri, Ustazah Kartika, S.Pd.I.

Dalam kegiatan ini, para santri diajak untuk tadabbur alam sekaligus melaksanakan games yang telah disiapkan oleh panitia. Kegiatan ini diharapkan dapat menghilangkan kejenuhan santri khususnya menjelang penilaian akhir semester ganjil.