MADRASAH ALIYAH SUMATERA THAWALIB PARABEK BUKITTINGGI AGAM ADAKAN PROGRAM KELAS TIMUR TENGAH UNTUK SANTRI KELAS 6

بِسْــــــــــــــــــمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ

Parabek, Agam – Madrasah Aliyah Sumatera Thawalib Parabek Bukittinggi Agam menunjukkan komitmennya dalam mempersiapkan generasi unggul dengan menggelar Program Kelas Timur Tengah khusus bagi santri kelas 6. Program yang digelar setiap hari Senin dan Selasa pukul 14.50 hingga 16.10 WIB ini bertujuan mempersiapkan para santri agar siap lulus di perguruan tinggi yang ada di Timur Tengah.

Koordinator Bidang Studi Agama, Ustadz Muhammad Fajri, S.H., mengungkapkan bahwa program ini dirancang untuk memberikan bekal yang cukup bagi santri kelas 6. “Kelas Timur Tengah ini bertujuan mempersiapkan santri agar mampu menghadapi tes masuk perguruan tinggi di Timur Tengah dengan kesiapan yang matang,” ujarnya.

Program Kelas Timur Tengah ini mencakup berbagai kegiatan, antara lain sesi motivasi, pembahasan soal-soal yang kemungkinan akan diujikan saat tes, pembiasaan berbicara dalam Bahasa Arab atau muhadasah, serta penguatan ilmu Bahasa Arab. Dengan adanya program ini, diharapkan para santri dapat memiliki kepercayaan diri dan kemampuan yang cukup untuk bersaing di tingkat internasional.

Program Kelas Timur Tengah ini merupakan salah satu upaya Madrasah Aliyah Sumatera Thawalib Parabek untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan mempersiapkan santri yang siap bersaing di kancah global. Dengan berbagai kegiatan yang terstruktur dan sistematis, diharapkan para santri dapat meraih cita-cita mereka untuk melanjutkan studi di perguruan tinggi ternama di Timur Tengah.